“BERSAMA SEMANGAT MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS) SAMBUT TAHUN AJARAN BARU 2023-2024” 1

Laporan:  ~ Oleh Yuhermita, S.Si ~

Selasa , 10 Juli 2023

Padang-   Dalam rangka memperkenalkan peserta didik baru terhadap lingkungan sekolah, SMK Negeri 6 Padang  mengadakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) pada hari Selasa sampai Kamis, 10-13 Juli 2023 yang diiikuti sebanyak 537 siswa dari 6 jurusan yang ada di SMK pusat keunggulan yang diawali dengan kegiatan pra MPLS pada hari minggunya (09 Juli 2023). Tema yang diangkat dalam kegiatan ini adalah” Mengwujudkan Sekolah Sebagai Tempat Belajar yang Nyaman dan Menyenangkan melalui Kegiatan MPLS yang Edukatif dan Kreatif”. Senin  (10/7/2023)

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa baru ini dilaksanakan untuk mendukung proses pembelajaran   yang sesuai dengan tujuan pendidikan nasional, bahwa dalam pelaksanaan pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa baru perlu dilakukan   kegiatan yang bersifat edukatif dan kreatif untuk mengwujudkan sekolah sebagai tempat belajar yang ramah lingkungan, sejuk, nyaman bagi peserta didik.

Plt Kepala SMK Negeri 6 Padang Ita Desanatalia, M.Pd  mengucapkan kepada seluruh peserta didik baru TP 202232024 “Selamat bergabung dengan SMK Negeri 6 Padang, Sekolah Pusat Keunggulan dan Terbaik di Sumatera Barat, pilihan Ananda untuk bergabung dengan SMK tertua di Kota Padang ini adalah pilihan yang sangat tepat, karena disini Ananda akan belajar, berlatih untuk mendapatkan kompetensi yang diinginkan berdasarkan potensi dan karakter yang telah dimiliki. . Peserta didik yang telah diterima tentunya telah mengikuti seleksi yang ketat  baik pada tahap 1 dan 2 PPDB SMA/SMK  Sumatera Barat tahun 2023. Mengingat begitu besarnya peminat yang ingin bergabung dengan SMK Negeri 6 Padang ini ( tercatat pendaftar sebesar 1554 orang sementara daya tampung untuk seluruh jurusan hanya 537 orang). Beliau berpesan agar mengikuti seluruh kegiatan MPLS dengan baik dan penuh semangat diharapkan peserta didik dapat lebih mengenali potensi dirinya dan lingkungan sekolahnya serta segala peraturan yang berlaku  di sekolah ini.   Dengan demikian diharapkan peserta didik dapat memahami dan melaksanakannya dengan baik.” ujar beliau

Kegiatan  pembukaan MPLS berlangsung di Aula SMK Negeri 6 Padang yang dihadiri oleh kepala sekolah dan team manajemen berserta walikelas.  MPLS adalah kegiatan pertama masuk sekolah untuk pengenalan program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur sekolah. MPLS dilaksanakan pada minggu pertama awal tahun pelajaran pada hari sekolah dan jam pelajaran.  Tujuan MPLS Tujuan MPLS sesuai Permendikbud No. 18/2016 adalah sebagai berikut:

  1. Mengenali potensi diri siswa baru.
  2. Membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya, antara lain terhadap aspek keamanan, fasilitas umum, dan sarana prasarana sekolah.
  3. Menumbuhkan motivasi, semangat, dan cara belajar efektif sebagai siswa baru.
  4. Mengembangkan interaksi positif antar siswa dan warga sekolah lainnya.
  5. Menumbuhkan perilaku positif antara lain kejujuran, kemandirian, sikap saling menghargai, menghormati keanekaragaman dan persatuan, kedisiplinan, hidup bersih dan sehat untuk mewujudkan siswa yang memiliki nilai integritas, etos kerja, dan semangat gotong royong.

 

“Adapun rangkaian kegiatan MPLS selama 3 hari tersebut antara lain pengenalan lingkungan sekolah, kegiatan ekstrakurikuler, tata tertib sekolah, kurikulum, pengenalan kompetensi keahlian. Pribadi sehat dan berkarakter, Profil Pelajar Pancasila, PBB serta Pendidikan karakter “sumbang dua baleh”, . ujar  Rifda Hayati, M.Pd ketua Pelaksana MPLS..

Diharapkan dengan adanya kegiatan MPLS ini dapat menjadikan Peserta  Didik Baru  untuk mendukung penuh terwujudnya  visi,  misi dan tujuan SMK Negeri 6 Padang yakni “ Terciptanya Lulusan yang Unggul, Kompetitif, berbudaya Kerja dan Berkarakter Profil Pelajar Pancasila” tegas Ibu Ita Desnatalias, M.Pd dalam pembukaan MPLS  tahun ini. Kegiatan ini juga diliput oleh TVRI Padang. (web/SMK6Padang)