Peringatan Hari Kanker Sedunia (WORLD CANCER DAY), Dokter Jadi Pembina Upacara di SMK Negeri 6 Padang 1

Peringatan hari kanker sedunia 2020 yang secara nasional dipusatkan di Padang, diisi antara lain dengan sosialisasi bahaya penyakit kanker ke sekolah-sekolah. Pada Senin (3/2/2020) Upacara Bendera hari ini di SMK Negeri 6 Padang yang bertindak sebagai Pembina upacara adalah Dokter dari dinas Kesehatan Kota Padang selaku perwakilan dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Padang. Dalam amanat yang beliau sampaikan, diketahui bahwa Hari Kanker Sedunia ini ditetapkan tanggal 4 Februari. Dan pada tahun ini dipusatkan di Sumatera Barat  jadi tuan rumah penyelenggaraan peringatan Hari Kanker Sedunia secara nasional dengan tema Minangkabau Bebas Mengatasi Kanker.

Dalam sambutan dokter di SMK Negeri 6 Padang, memberikan sosialisasi bahaya penyakit kanker dan sekaligus memotivasi bakat dan minat siswa untuk masuk fakultas kedokteran. Hal ini perlu untuk membangkitkan kesadaran akan menjaga kesehatan dan pentingnya pengetahuan kesehatan bagi masyarakat. Kita bersama tahu, dinamika kehidupan dan budaya masyarakat minang dengan pola makan dan masakan yang enak dan lezat. Namun cara mengimbang pola makan enak ini kurang dibarengi kegiatan olahraga dan makan buah-buahan. Data hari ini Sumbar rangking nomor 2 setelah Yogyakarta. Kedepan bagaimana Sumbar dapat menurunkan resiko kanker ini.

Kanker merupakan penyakit paling mematikan nomor dua di dunia. Ada sekitar 9,6 juta jiwa tercatat meninggal dunia setiap tahunnya akibat penyakit tersebut. Sebanyak 70 persen kematian akibat kanker terjadi di negara berpenghasilan rendah hingga menengah. Rata-rata hal ini disebabkan oleh kurangnya kesadaran masyarakat dan sumber daya yang memadai untuk pencegahan, deteksi dini dan perawatan lebih lanjut. Untuk itu, sebuah organisasi kanker internasional terbesar dan tertua di dunia, Union for International Cancer Control (UICC), berinisiatif mencetuskan Hari Kanker Sedunia yang diperingati setiap tanggal 4 Februari.