JALIN SILATURAHMI WARGA SMK NEGERI 6 PADANG GELAR KEGIATAN HALALBIHALAL TAHUN 2023/1444 H 1

Laporan:  ~ Oleh Yuhermita, S.Si ~

  

Padang- Bersamaan   dengan  hari Pendidikan Nasional dan awal kegiatan PBM setelah libur panjang puasa dan lebaran Kegiatan awal sekolah paginya telah dilaksanakan upacara Hardiknas di Lapangan Kantor Gubernur dengan menggunakan pakaian adat (daerah).  Meski hari Raya Idul Fitri telah berlalu tapi nuansa masih terasa. Salah satu kegiatan yang senantiasa dilaksanakan adalah acara halalbihalal. Dalam rangka mempererat  tali sitarurahim dengan saling memaafkan kesalahan dan kekhilafan dimasa lalu ,  warga SMK Negeri 6 Padang menggelar halalbihalal sebagai momentum yang paling dinantikan di awal bulan Syawal 1444 Hijriah. Acara tersebut digelar di Edotel Minang Kabau SMK Negeri 6 Padang Jalan Suliki No. 1 Padang, yang dihadiri oleh seluruh warga SMK Negeri 6 Padang dengan suasana yang penuh kehangatan dan keakraban pada Selasa, 02 Mei 2023.

Kegiatan di awali dengan penyampaikan Tauziah oleh ustadz Drs. H. Syafwan Diran, mengenai kembali fitrah “ Halalbihalal memperat tali silaturahim, setelah kembali ke fitrah (membersihkan diri) selama sebulan penuh  melaksanakan puasa Ramadhan.” Ujar beliau.

Setelah satu bulan lamanya ummat Islam melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan, banyak amal ibadah yang telah dilaksanakan baik ibadah mahdah (ibadah yang acara, tata cara dan upacaranya telah ditentukan  secara pasti dan tidak bisa dirubah, seperti shalat fardhu lima waktu, zakat dan puasa maupuan ibadah gairu mahdah (ibadah yang tidak ditentukan secara pasti, syarat dan rukunnya; sedekah , membaca Al-Qur’an, zikir, doa, tolong menolong dan sebagainya.

Dengan melaksanakan ibadah Ramadhan, umat Islam berlomba-lomba dalam kebaikan  dan berharap untuk mendapatkan pahala, mendapatkan ampunan dosa sebagai anugrah serta kemuliaan. Hati yang kering dari nur illahi jiwa yang gersang dari nilai nilai agama, pada saat Ramadhan, subur kembali setelah disiram dengan banyak zikir dan fikir, tasyakur dan tafakur, tarawih, tadarus dan doa-doa.

Pada kesempatan ini juga dihadiri oleh dua orang mantan kepala SMKN 6 Padang yakni Bapak Drs, Jafri, M.Pd dan Drs, Ishakawi, M.Si. Dalam kata sambutanya bpk Djafri “menyampaikan  Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Mohon maaf lahir dan bathin. Lebih lanjut DJafri menambahkan rasa senang dan bahagia dapat menghadiri acara halalbihalal yang dilaksanakan diawal kegiatan PBM pasca Lebaran. Dengan halalbihalal merupakan momentum kita semua saling memaafkan,” kata beliau.

Acara halalbihalal kemudian dilanjutkan  dengan pemasangan cincin pada acara perpisahan   ibu guru yang purnabakti (pensiun). Diantaranya ibu  Kepala Sekolah, Dra. Sri Wirdani, M.Pd dan Dra. Rukmini “Atas nama pimpinan saya meminta maaf yang tulus atas kesalahan selama bergaul dan berharap silaturahim  semakin erat dimasa yang akan datang “ ungkap Kepsek  dengan terharu

Acara diakhiri dengan  foto dan makan siang bersama seluruh warga SMK Negeri 6 Padang dengan penuh kebersamaan  dan keakraban (web/SMK6Padang) .