Peringati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2022 , “Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar”.

 

Peringati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2022 , “Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar”.

 

Kepala SMK Negeri 6 Padang, Sri Wirdani, saat menjadi pembina upacara pada peringatan Hardiknas  2022, di LHT SMK Negeri 6 Padang, Jumat (13/5/2022).

Laporan : Yuhermita, S.Si

Padang- Warga SMK Negeri 6 Padang melaksanakan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2022 dengan suasana sedikit berbeda, menariknya dimana seluruh peserta upacara kompak memakai pakaian adat nusantara sebagai bentuk keberagaman yang ada di Indonesia. Bertempat dilapangan hijau terbuka SMK Negeri 6 Padang, pada Jumat, 13 Mei 2022.

Upacara Hardiknas sejatinya dilaksanakan pada 02 Mei, namun pada tanggal tersebut bertepatan  dengan perayaan hari besar Islam, yakni Idulfitri 1443 H, dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah SMK Negeri 6 Padang Dra. Sri Wirdani, M.Pd. Mengusung tema “ Pimpin  Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar” selama dua tahun terakhir, banyak sekali tantangan yang harus dihadapi bersama. Alhamdulilah, kita bersama bisa melewatinya,” katanya.

Kegiatan upacara ini diikuti oleh peserta yang terdiri dari guru/karyawan dan seluruh siswa/I SMK Negeri 6 Padang, berlangsung dengan tertib dan khidmat. Saat upacara , Kepala SMK Negeri 6 Padang  membacakan pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset , dan Teknologi, sekaligus mengucapkan selamat Hari Pendidikan Nasional 2022. Dalam sambutannya beliau membacakan bahwa monen Hardiknas adalah monen yang tepat untuk merefleksi apa yang telah dikerjakan dengan baik dan apa yang mesti diperbaiki dimasa yang akan datang. Lembaran baru pendidikan Indonesia berarti tranformasi yang senantiasa bersandar pada sejarah bangsa dan keberanian menciptaka sejarah baru yang gemilang. Kelak mereka menjadi pelajar yang memegang teguh falsafah Pancasila, pelajar yang merdeka sepanjang hayat, pelajar yang menyongsong masa depan dengan percaya diri.

Pada kesempatan yang sama beliau menyampaikan ucapan terimakasih banyak kepada Guru Hebat dan luar biasa yang telah setia dan tulus mendidik dan membimbing anak-anak. “ kemerdekaan Pelajar merupakan dambaan setiap insan, mari kita bergerak serentak untuk mengwujudkan merdeka belajar dalam upaya mencapai kualitas pendidikan yang berdaya saing, beriman dan bertaqwa dalam bingkai tranformasi pendidikan” ujarnya.

Dalam peringatan Hardiknas tahun ini guru, pegawai dan siswa memakai pakaian adat Nuantara yang pada umumnya dijahit sendiri oleh siswa-i Buasana. Tentu saja ini menjadi kebanggaan yang luar biasa bagi kita, pangkas beliau.

Usai Upaca dilanjutkan dengan lomba Fashion show untu peserta dengan pakaian yang terbaik. Diakhiri dengan pemberian reword untuk guru, karyawan dan siswa. (web-smkn6padang)