800 siswa – siswi SMK 6 Padang Antusias gelar ikuti vaksinasi

Sebagai upaya percepatan program vaksinasi COVID-19, dan syarat pelaksanaan pembelajaran tatap muka, para siswa siswi SMK Negeri 6 Padang mulai mendapatkan vaksinasi COVID-19. Pelaksanaan vaksinasi ke sekolah-sekolah dilakukan oleh Polresta Padang dalam program Vaksin Merdeka.  SMK 6 Padang menjadi salah satu sekolah yang dijadikan tempat pelaksanaan vaksinasi, menargetkan 800 lebih siswanya mendapatkan vaksin.

“Pelaksanaan vaksinasi ini kami rencanakan akan digelar mulai hari ini 9 September dan berakhir pada 11 September, untuk siswa dan masyarakat sekitar yang belum mendapatkan vaksin,” ujar Dra. Sri Wirdani, M.Pd.

Ia menambahkan sebagai sekolah kejuruan, SMKN 6 Padang tentu harus melaksanakan praktek dalam pembelajaran, vaksinasi ini bertujuan untuk keamanan para siswa dalam proses praktek tersebut. Dalam pelaksanaan vaksinasi ini pihak sekolah tidak mewajibkan para siswa untuk ikut tetapi hanya himbauan dan atas izin dari orang tua. Vaksinasi yang dilakukan ini tidak hanya di tujukan bagi siswa SMKN 6 saja tetapi masyarakat sekitar yang belum mendapatkan vaksin bisa ikut pada pelaksanaan vaksinasi massal ini. Vaksin yang diberikan merupakan jenis sinovac, untuk dosis pertama maupun kedua.

“Sebelum menerima vaksin siswa maupun masyarakat diberikan snack sembari menunggu nomor antrian,” jelas Kepala SMK Negeri 6 Padang, Terlihat para siswa SMKN 6 Padang antusias untuk mendapat vaksin tersebut dan tidak merasa keberatan atas himbauan dari pihak sekolah untuk mengikuti vaksinasi di sekolah.